top down

Pada Selembar Kertas

Ditulis oleh Kang eNeS ~ Label:

pagi ini puluhan kepala datang berbondong
menuju sebuah ruang kaku bisu dan penuh curiga
tak banyak kata tak banyak bicara
hening dengan pikiran masing-masing
satu persatu mereka beringsut maju
mengambil selembar kertas lalu berdebar
penuh rasa khawatir pada pilihannya
karena sebuah kesalahan akan berakibat menyakitkan
yang bisa ia rasakan selama lima tahun kedepan

pada selembar kertas mereka menaruh harapan
pada gambar manusia mereka titipkan masa depan
dan pada meja pada bilik pada paku pada tilam pada tinta
mereka bisikkan ketulusan doa
semoga .................................

Cikembar, 27/05/2010

Mengawal Pilkada 2010

Lihat Puisi Kang eNeS lainnya

5 komentar

Land of Oase mengatakan...  
27 Mei 2010 pukul 18.45

manis...,
akan lebih manis kalo kertas itu bukan untuk pilkada..., misalnya surat jawaban dari pacar hahahaha... salam kenal sob...

Sohra Rusdi mengatakan...  
27 Mei 2010 pukul 20.40

semoga harapan itu tidak dinodai oleh jumlah amplop dan nilai rupiah

Lina Gustina mengatakan...  
28 Mei 2010 pukul 16.47

Moga terpilih orang yang tepat :)

eNeS mengatakan...  
29 Mei 2010 pukul 01.40

@Semua:
Makasih atas komentarnya sob...
Ya, mudah-mudahan yang terpilih benar2 orang yang tepat. Amien...

reni mengatakan...  
29 Mei 2010 pukul 10.16

Pelaksanaan pilkada bisa dibuat puisi juga ya ternyata... hehehe

Posting Komentar

Link aktif dalam komentar secara otomatis akan dihapus/disembunyikan.
Terima kasih atas semua tanggapan sobat-sobat semua.....

SC Community